Written by Super User on . Hits: 152

PA UJUNG TANJUNG LAKSANAKAN SIDANG KELILING TAHAP PERTAMA TAHUN 2022 DI KECAMATAN BAGAN SINEMBAH

 

Ujung Tanjung, Kamis 24 Februari 2022, demi meningkatkan pelayanan bagi masyarakat pencari keadilan, Pengadilan Agama Ujung Tanjung menggelar Sidang Keliling (Sidkel) tahap pertama pada Tahun 2022. Pelaksanaan sidang keliling dimulai pukul 09.00 WIB sampai selesai yang bertempat di Kantor Camat Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir-Riau.  Tim sidang keliling pertama tahun 2022 ini langsung di pimpin Ketua PA Ujung Tanjung terdiri dari Ketua Majelis Hakim yaitu Surya Darma Panjaitan, S.H.I., M.H., dan Anggota Majelis Hakim yaitu Adam Wahid Pangaji, Lc., M.S.I., dan Rizal Sidiq Amin, S.Sy, serta Panitera PA Ujung Tanjung Helmi Cendra, S.Ag., M.H. dan didampingi oleh Panitera Pengganti yaitu Dianti Wanasari, S.H.I. dan tenaga Administrator Berty Andilla, S.E.

Pelaksanaan sidang keliling ini bertujuan untuk memberikan kemudahan proses persidangan bagi masyarakat pencari keadilan yang jauh dari kantor Pengadilan Agama Ujung Tanjung dan juga menjadi media untuk mewujudkan proses peradilan yang sederhana, cepat dan biaya ringan serta meningkatkan kesadaran hukum masyarakat yang kurang mampu untuk menjangkau pengadilan di wilayah hukum Kabupaten Rokan Hilir.

Pelaksanaan sidang kali ini difasilitasi oleh Kantor Camat Kecamatan Bagan Sinembah untuk wilayah masyarakat pencari keadilan yang terdiri dari wilayah Kecamatan Bagan Sinembah, Kecamatan Balai Jaya, Kecamatan Bagan Sinembah Raya dan Kecamatan Simpang Kanan. Perlu juga disampaikan kepada masyarakat di wilayah tersebut jika ingin mendaftar perkara sidang keliling bisa melapor ke pihak desa/ kepenghuluan agar di data pihak kepenghuluan/ desa untuk di laporkan ke Kecamatan Bagan Sinembah, Simpang Kanan dan Bagan Sinembah Raya.

Semoga saja pelaksanaan sidang keliling ini bermanfaat bagi masyarakat pencari keadilan., Amiin

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Ujung Tanjung

Jl. Lintas Riau - Sumut KM. 167, Banjar XII, Ujung Tanjung 

Telp: 0811 7065 144

Email :

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

 

Pengadilan Agama Ujung Tanjung 2020